Teknozone.ID – Hm.. untuk anak muda mungkin urusan ukuran foto profil WhatsApp gampang, tapi untuk kita yang sudah berumur pasti sulit.
Ukuran foto profil WhatsApp yang bisa digunakan adalah kotak, beberapa dimensi juga cocok tergantung dari smartphone masing-masing
Tapi, kalau kalian tidak tahu ukuran persisnya, mengupload foto dengan ukuran berapapun juga bisa digunakan. Sayangnya, jika nomor / akun WA diblokir sementara, kamu tidak bisa melakukan perubahan ini.
Ukuran Gambar Profil di WhatsApp
Ukuran pixel | Aspect Ratio | |
---|---|---|
Ukuran Profil WhatsApp | 500 x 500 px | 1:1 |
Ukuran Gambar di Chat WhatsApp | 800 x 800 px | 1:1 |
Ukuran Story WhatsApp | 750 x 1334 px | 375 : 667 |
Normalnya, agar jelas dilihat di layar HP (smartphone) berukuran 4 – 5 inci, foto profil (display picture) yang ditampilkan di profil WhatsApp ber-ukuran 192 x 192 pixel.

Ingat, ini ditampilkan, bukan saat fotonya dilihat langsung. Tapi, untuk smartphone yang lebih kecil ukurannya menjadi 140 x 140 pixel.
Itupun gambarnya lingkaran, dan ketika dibuka jadi kotak. Artinya, ada bagian yang tak terlihat di sini.
Kamu bisa mengatur ukuran dp wa di Photoshop, gunakan ukuran 500×500 dan aspect ratio 1:1 agar hasil gambar yang jernih
Cara Buat Foto Profil WA

- Buat kotak dengan resolusi 1000 x 1000 pixel.
- Beri lingkaran di tengahnya.
- Masukkan gambar.
- Lihat bagian yang terlihat dan tidak terlihat..
Untuk ukurannya tak harus 1000 x 1000, karena ideal dan terlihat jelas makannya direkomendasikan 1000 pixel. Bagian gambar yang ada di luar lingkaran tidak akan terlihat kecuali foto dibuka, sebaiknya yang di dalam lingkaran akan terlihat.
Ukuran foto profil ini bisa digunakan untuk WA personal atau bisnis, selama kotak, resolusi tinggi bisa digunakan. Foto profil yang lebih jelas akan tampil ketika orang melihatnya, jelas gambar yang digunakan format besar.
Ada baiknya untuk menggunakan gambar yang profesional, kecuali whatsapp yang sifatnya personal. Tak sedikit perusahaan yang mempertimbangkan karyawannya lewat interaksi mereka di sosial media.
Untuk panduan ukuran Sosial Media dan Tools online, cek di sini:
- YouTube: Ukuran Thumbnail YouTube, Ukuran Header YouTube, Ukuran Foto Profil YouTube,
- Instagram: Ukuran Story Instagram, Ukuran Foto Instagram, Ukuran Foto Profil Instagram, Ukuran Video Instagram, Ukuran Feed Instagram
- Twitter: Ukuran Header Twitter
- LINE: Ukuran Header LINE
- Facebook: Ukuran Sampul Facebook, Ukuran Foto Profil Facebook
- Google: Ukuran Header Google Form
- WhatsApp: Ukuran Status WA