Teknozone.ID – Ingin menyimpan backup data dalam bentuk CD / DVD? coba rekomendasi aplikasi burning untuk PC & laptop rekomendasi kita di artikel ini.
Sebelum mulai, jangan lupa untuk memperhatikan lisensi yang ditawarkan setiap aplikasi. Agar kamu tahu batas yang dapat kamu gunakan, dan berapa lama kamu boleh menggunakan aplikasi tersebut.
7 Aplikasi Burning CD & DVD Terbaik untuk Windows 10
Berikut daftar aplikasi burning rekomendasi dari kami:
1. Ashampoo Burning

Ashampoo Burning Studio adalah program penulisan optical disc untuk pengguna Microsoft Windows. Keuntungan utamanya adalah mudah digunakan. Namun, itu juga kelemahannya. Tidak banyak fitur tambahan yang kalian temukan di software simpel ini.
2. BurnAware Free

BurnAware adalah software burning gratis untuk membuat CD, DVD, dan Blu-ray dari semua jenis, termasuk M-Disc. Pengguna dapat dengan mudah membuat bootable disc, multisession discs, CD audio dan DVD video berkualitas tinggi, membuat dan menyalin.
3. CDBurnerXP

CDBurnerXP, program utility optical disc untuk Windows 2000 dan versi di atasnya. Aplikasi ini memiliki dukungan bahasa internasional. Perangkat lunak ini tersedia untuk diunduh dalam variasi sistem operasi 32-bit dan 64-bit.
4. DVD Flick

DVD Flick adalah aplikasi authoring DVD open source untuk Windows yang dikembangkan oleh Dennis Meuwissen dan dirilis di bawah Lisensi GNU General Public . DVD Flick bertujuan untuk menjadi alat Authoring DVD sederhana namun powerful.
5. DeepBurner

DeepBurner adalah program penulisan CD / DVD yang dibuat oleh Astonsoft yang mendukung CD-R, CD-RW, DVD-R, DVD-RW, DVD + R, DVD + RW dan DVD-RAM. Selain itu dapat digunakan untuk membuat dan burning file ISO.
6. Express Burn

Express Burn Disc Burning Software adalah program penulisan optical disc untuk Windows dan Mac. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk burning disk audio, data, dan video ke format CD, DVD, atau Blu-Ray. Express Burn memiliki versi gratis yang tersedia untuk penggunaan non-komersial.
7. ImgBurn

ImgBurn adalah aplikasi burning CD / DVD / HD DVD / Blu-ray yang ringan. Memiliki fitur recording dari berbagai jenis tipe CD, DVD dan Blu-ray ke media yang dapat direkam